Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Haramnya Musik





Oleh Ustadz Abu Abd rahman bin Muhammad Suud al Atsary hafidzhahullah

Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman:

أَفَمِنْ هَٰذَا الْحَدِيثِ تَعْجَبُونَ ۞ وَتَضْحَكُونَ وَلَا تَ‍‍بْ‍‍كُونَ ۞ وَأَنْتُ‍‍مْ سَامِدُونَ ؟ ۞

"Maka apakah dengan pemberitaan ini (pemberitaan Al Qur'an) kalian merasa heran dan kalian tertawakan dan tidak menangis sedang kalian malah saamiduun." (QS. An-Najm: 59-61)

Imam Abdurrahman bin Nasir bin Abdillah as Sady rahimahullah berkata: "Yakni kalian merasa heran terhadap berita ini, yang merupakan perkataan terbaik, dan paling mulia.

Sampai ucapan beliau: "...(kemudian) kalian langsung menertawakannya dan mengolok-olok Al Qur'an, padahal Al Qur'an itu bisa mempengaruhi jiwa, melunakkan hati, dan membuat mata berlinang karena mendengar perintah dan larangan Allah Subhanahu wa Ta'ala, mendengarkan janji dan ancaman-Nya, serta menengok berita-berita-Nya yang benar lagi baik. Bahkan,

و انتم سامدون ؟

Kalian melalaikannya (dengan hal yang bisa melalaikan) dan tidak merenungkannya. Ini di karenakan sedikitnya akal dan agama kalian, sebab seandainya kalian mengibadati Allah Subhanahu wa Ta'ala, tentu kalian tidak seperti ini, sebuah kondisi yang di pandang rendah oleh orang-orang yang berakal" (Lihat lengkap pada Tafsir Taisir Karimir Rahman fi Tafsir Kalamim Manan Surah 53/59-61).

Sebagian Ulama tafsir mengatakan:

و انتم سامدون

"Bermakna nyanyian."

Sufyan Ats Tsaury meriwayatkan dari bapaknya dari Ibnu Abbas, bahwa yang di maksud adalah nyayian, menurut dialek orang yaman, hal ini juga di katakan oleh Ikrimah. (Lihat lengkapnya di Tafsir Ibnu Katsir surah 53/59-61)

Dalam tafsir Jalalain, di sebutkan:

لاهون غافلون عم يطلب منكم

"Bersendagurau lagi lalai dari apa yang di tuntut dari kalian (berupa peribadatan)." (Lihat Tafsir Jalalain surah 53/61).

Musik adalah perkara yang menjurus pada kefasikan dan maksiat.

Di sebutkan dalam mauridu dzalal: "Ilmu musik tidak di kenal oleh orang arab, ia berasal (di ambil) dari ilmu filsafat, lalu mereka mengambilnya. Bahwa orang pertama yang menciptakan musik dan meletakkan dasar-dasar musik adalah Bethagus hurmus. Ia menemukannya dengan kecerdikannya, dia mendengar suara lalu menyusun not lagu yang delapan, sesuai perputaran falaq dan suaranya." (Ghizaul Albab 171- di ambil dari Kitab Mauridul Dzalal fi Tanbihi ala Akhthai Dzilal 294)

Imam Muhammad bin Abu Bakr Ibnu Qoyyim rahimahullah berkata, dalam al Kafiyah as Syafiyah: "Bagaimana orang-orang yang gagap, atau orang tankalusya atau orang yunani bisa melawan pasukan-pasukan perang, yaitu aristoteles yang mengibadati berhala-berhala dan kekufuran, dan dialah yang mengajari lagu- lagu. Dialah yang pertama kali mengajarkan ilmu huruf dan ilmu musik. Keduanya adalah seburuk-buruk ilmu, yang demikian itu asal mula kefasikan. Dan huruf yang mereka ciptakan adalah asas kekufuran dan sia-sia.

Yang di maksud Ibnu Qoyim rahimahulla adalah: "Bahwa aristoteles adalah orang yang pertama kali mengajarkan ilmu mantiq, karena ia yang meletakkan asas ajaran ilmu itu, sedang yang kedua adalah Al Farabi, ia adalah Muhammad bin Muhammad abu Nasr al Farabi dari turky. Ahli filsafat, ia orang yang paling tau tentang musik. Karena itu ia bisa mempengaruhi manusia dengan ucapannya, dia bisa membuat orang menangis, tertawa atau tertidur, dia menguasai filsafat, di antara kitabnya adalah 'tafaquh ibnu sina'. Ia mengatakan, bahwa nanti yang di bangkitkan (pada hari kiamat) hanya roh bukan jasad, ia mengatakan bahwa yang di bangkitkan hanya ruh-ruh yang tau, bukan untuk ruh-ruh yang tidak tau. Dia memiliki madzhab yang lain (dalam aqidah) yang berbeda dengan kaum muslimin (yakni ia adalah orang sesat)." (Lihat Syarah al Kafiyah oleh Ibnu Isa 2/274. Di ambil dari Mauridul Dzalal fi Tanbih ala Akhtai Dzilal 295).

Dari penjelasan ini, di ketahui bahwa musik tidak berasal dari islam, ia berasal dari orang-orang pagan, ahli filsafat, dan orang-orang fasik.

🔰 @Manhaj_salaf1

•┈┈•••○○❁🌻💠🌻❁○○•••┈┈•

Mau dapat Ilmu ?
Mari bergabung bersama GROUP MANHAJ SALAF

📮 Telegram     : http://t.me/Manhaj_salaf1
📱 Whatshapp : 089665842579
🌐 Web              : dakwahmanhajsalaf.com
📷 Instagram    : bit.ly/ittibarasul1
🇫 Fanspage     : fb.me/ittibarasul1

Share, yuk! Semoga saudara² kita mendapatkan faidah ilmu dari yang anda bagikan dan menjadi pembuka amal² kebaikan bagi anda yang telah menunjukkan kebaikan. آمِينَ.

Posting Komentar untuk "Haramnya Musik"